Laboratorium Fisika UAD Menerima Kunjungan dari Prodi PGSD Universitas Muhammadiyah Makassar
Laboratorium Fisika Dasar Fakultas Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menerima kunjungan dari Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Muhammadiyah Makassar (05/11). Kunjungan didampingi oleh Probosiwi, M.Sn. dari Program Studi PGSD UAD.
Kunjungan yang terdiri dari 21 mahasiswa PGSD Universitas Muhammadiyah Makassar disambut langsung oleh Kepala Laboratorium Fisika Dasar, Shantiana Tri Erawati, M.Si. Isi kunjungan berupa tanya jawab langsung tentang manajemen dasar praktikum sains lanjut (fisika dasar) untuk mahasiswa PGSD UAD yang selama ini dilakukan. Praktikum sains lanjut merupakan praktikum wajib untuk program studi PGSD.
Para peserta kunjungan terlihat antusias bertanya dan mendengarkan penjelasan-penjelasan yang disampaikan oleh Kepala Laboratorium Laboratorium Fisika Dasar. Pertanyaan-pertanyaan umum seperti jenis praktikum yang diberikan, bentuk pembuatan laporan dan teknis pembuatan buku laporan praktikum menjadi pertanyaan yang sangat dominan ditanyakan oleh para peserta. Selain untuk membandingkan, mereka menganggap bahwa mengetahui manajemen dasar praktikum sains lanjut dengan cara observasi langsung di universitas lain yang serumpun akan menjadikan wawasan mereka semakin luas.